Hisab Falak Pajagalan

Kamis, 16 Juli 2009

Rashdul Qiblat (Hari ke-2)

Hari ini, Kamis 16 Juli 2009 M. kita bisa meluruskan arah kiblat, karena pada saat ini matahari akan melintasi tepat di atas Ka'bah pada pukul 12.27 waktu Mekkah, atau sekitar pukul 16.27 Waktu Indonesia Barat. Jadi apabila kita melihat (menghadap) matahari pada saat itu, maka sama dengan kita sedang menghadap ke Ka'bah (Kiblat).

Bagi yang sedang/akan membangun masjid/musholla, saat ini adalah waktu yang tepat untuk menentukan arah kiblat, karena cara seperti ini merupakan cara yang sangat mudah dibandingkan dengan menggunakan kompas. Apabila menggunakan kompas disamping harus mengetahui kemiringan sudut arah kiblat dari arah barat/utara, juga harus memperhatikan penyimpangan magnet bumi terhadap jarum kompas.

Adapun kendala untuk cara ini adalah hanya terjadi dua kali dalam setahun dan sangat tergantung cuaca.

Berikut cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengetahui arah kiblat yang benar:

Pertama, tancapkan tongkat yang lurus (kira-kira satu meter) di tempat yang masih tersinari matahari.

Kedua, pada saatnya amati bayangan tongkat tersebut, maka dari ujung bayangan ke tongkat yang mengarah ke Barat agak miring ke Utara merupakan arah kiblat yang tepat.

*ingat jam/arlojinya harus disesuaikan dulu dengan benar.

Penentuan arah kiblat ini bisa saja maju atau mundur 1-2 hari, karena pergeserannya relatif sedikit yaitu sekitar 1/6 derajat perhari.
Jadi jika hari ini belum berhasil, maka masih bisa dilakukan besok.

Untuk lebih jelas lihat di sini atau di sini.

2 komentar:

peluangku mengatakan...

info yang bagus mas...
trus.., kalo selisih mis. 10 menit an..
mungkin ngga' terlalu pengaruh ya mas...
thanks

Hisab Falak mengatakan...

@ peluangku: kalo 10 menitan, sebenarnya kita masih bisa memperkirakannya, karena matahari belum jauh bergesernya. jd usahakan 1 samapi 2 menitan selisihnya supaya lebih tepat arah kiblatnya.

Posting Komentar

Bagaimana menurut anda tulisan di atas? Silahkah berkomentar, bertanya atau berdiskusi.

Mudah-mudahan dengan komentar anda, kedepannya bisa lebih baik lagi.

Jazaakumullaah khairan katsiiraa.

H o m e

Simple Layout by Village Idiot Savant